TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 22:16-17

Konteks
22:16 Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya Aku akan mendatangkan malapetaka a  atas tempat ini dan atas penduduknya, yakni segala perkataan kitab b  yang telah dibaca oleh raja Yehuda; 22:17 karena mereka meninggalkan c  Aku dan membakar korban kepada allah lain dengan maksud menimbulkan sakit hati-Ku dengan segala pekerjaan tangan mereka; sebab itu kehangatan murka-Ku akan bernyala-nyala terhadap tempat ini dengan tidak padam-padam.

2 Raja-raja 22:2

Konteks
22:2 Ia melakukan apa yang benar k  di mata TUHAN dan hidup sama seperti Daud, bapa leluhurnya, dan tidak menyimpang ke kanan l  atau ke kiri.

2 Raja-raja 1:1

Konteks
Nabi Elia memberitahukan kematian Ahazia
1:1 Sesudah Ahab mati, maka memberontaklah Moab a  terhadap Israel.

Yesaya 6:11

Konteks
6:11 Kemudian aku bertanya: "Sampai berapa lama, ya Tuhan? o " Lalu jawab-Nya: "Sampai kota-kota telah lengang p  sunyi sepi, tidak ada lagi q  yang mendiami, dan di rumah-rumah tidak ada lagi manusia dan tanah menjadi sunyi dan sepi. r 

Yeremia 6:8-9

Konteks
6:8 Terimalah penghajaran, hai Yerusalem, supaya Aku jangan menarik diri i  dari padamu, supaya Aku jangan membuat engkau sunyi sepi, menjadi negeri yang tidak berpenduduk!" 6:9 Beginilah firman TUHAN semesta alam: "Petiklah habis-habisan sisa-sisa j  orang Israel seperti pokok anggur dipetik habis-habisan. Kembalilah seperti pemetik buah anggur dengan tanganmu mencari-cari buah pada ranting-rantingnya."

Yeremia 24:8-10

Konteks
24:8 Tetapi seperti buah ara yang jelek v  itu, yang tak dapat dimakan karena jeleknya--sungguh, beginilah firman TUHAN--demikianlah Aku akan memperlakukan Zedekia, w  raja Yehuda, beserta para pemukanya, x  dan sisa-sisa y  penduduk Yerusalem yang masih tinggal di negeri ini dan orang-orang yang menetap di negeri Mesir. z  24:9 Aku akan membuat mereka menjadi kengerian a  bagi segala kerajaan di bumi, menjadi aib dan perumpamaan, b  menjadi sindiran dan kutuk c  di segala tempat ke mana Aku menceraiberaikan d  mereka. 24:10 Dan Aku akan mengirimkan perang, e  kelaparan f  dan penyakit sampar g  ke antara mereka, sampai mereka habis dilenyapkan dari atas tanah yang telah Kuberikan kepada mereka dan kepada nenek moyang h  mereka."

Yeremia 34:22

Konteks
34:22 Sesungguhnya, demikianlah firman TUHAN, Aku memberi perintah dan membawa mereka kembali ke kota ini untuk memeranginya, merebutnya d  dan menghanguskannya e  dengan api. Aku akan membuat kota-kota Yehuda menjadi ketandusan f  tanpa penduduk."

Yeremia 36:29

Konteks
36:29 Mengenai Yoyakim, raja Yehuda, haruslah kaukatakan: Beginilah firman TUHAN: Engkau telah membakar gulungan ini dengan berkata: Mengapakah engkau menulis di dalamnya, bahwa raja Babel pasti akan datang untuk memusnahkan negeri ini dan untuk melenyapkan dari dalamnya h  manusia dan hewan? i 

Yehezkiel 33:27-29

Konteks
33:27 Katakanlah begini kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH. Demi Aku yang hidup, orang-orang yang tinggal pada reruntuhan-reruntuhan akan mati rebah oleh pedang, dan orang-orang yang di padang akan Kuberikan kepada binatang liar menjadi makanannya dan orang-orang yang di dalam kubu dan gua akan mati kena sampar. l  33:28 Tanah ini akan Kubuat musnah dan sunyi sepi, dan kecongkakannya, yang ditimbulkan kekuatannya, akan berakhir; gunung-gunung m  Israel akan menjadi sunyi sepi, sehingga tidak seorangpun berani melintasinya. n  33:29 Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku membuat tanah ini musnah dan sunyi sepi, o  oleh karena semua perbuatan-perbuatan mereka yang keji, yang mereka lakukan. p 

Mikha 7:13

Konteks
7:13 Tetapi bumi akan menjadi tandus oleh karena penduduknya, sebagai akibat perbuatan i  mereka.


TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA